Wednesday 27 December 2023

3 Keunggulan Program Makan Siang dan Minum Susu Gratis dari Prabowo Gibran

Antusias masyarakat menyambut tahun baru 2024 semakin terasa euforianya, apalagi ditambah saat ini bersamaan dengan musim kampanye Pilpres dan para wakil rakyat yang ingin mengabdikan diri mereka untuk negara ini. Baliho-baliho bertebaran di mana-mana dengan 'janji-janji' politik yang kadang membuat kita ingin sekali membelai wajah-wajah para calon wakil rakyat itu dari pinggir jalan.

program makan siang dan susu gratis
Minum susu. scr: FF

Namun, yang saya rasakan menjelang Pesta Demokrasi 2024 kali ini terasa lebih seru dibandingkan pemilu-pemilu sebelumnya. Karena selain semua kandidat capres - cawapresnya punya karakter yang kuat dan memang pantas untuk dipilih, dan pendukung yang militan, ternyata program-program yang menjadi andalan masing-masing pasangan calon presiden ini juga membuat sebagian masyarakat agak galau ingin memilih siapa nantinya.

Nah, di postingan kali ini saya ingin membahas salah satu program makan siang dan susu gratis dari pasangan calon presiden Prabowo Gibran, yang beberapa waktu lalu juga sudah pernah saya bahas mengenai pengalaman bertemu Pak Prabowo Subianto dan  karakter kuatnya untuk menjadi calon Presiden Indonesia.

Menyiapkan Generasi Emas Indonesia Untuk Menghadapi Bonus Demografi

Tahu nggak sih, di tahun 2045 nanti, Indonesia akan menghadapi bonus demografi. Indonesia sendiri sudah menyiapkan berbagai macam cara untuk menyiapkan generasi muda Indonesia dalam menghadapi bonus demografi ini yang diyakini akan membuka banyak peluang untuk kemajuan Indonesia.

Bonus demografi sendiri adalah suatu kondisi yang terjadi pada sebuah negara yang memiliki jumlah usia produktif yang meningkat atau lebih tinggi (antara 16-65 tahun) dibandingkan dengan usia non-produktif. Bonus demografi sangat bermanfaat untuk negara dalam meningkatkan pertumbuhan ekonomi. Usia-usia produktif ini jika dimanfaatkan dengan baik dan optimal akan meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan mengurangi kemiskinan.

program makan siang dan susu gratis
Bagi-bagi susu gratis untuk anak-anak.

Oleh karena untuk mengoptimalkan manfaat demografi, ada banyak hal yang dapat dilakukan pemerintah dan kita semua. Yang pertama adalah dengan mengembangkan kualitas manusia-nya itu sendiri (masyarakat Indonesia), bisa melalui pendidikan, pelatihan, serta meningkatkan dan memenuhi kebutuhan gizi pada ibu hamil dan anak-anak sekolah untuk pencegahan stunting.

Lalu, negara harus memperluas lapangan kerja, meningkatkan kesehatan penduduk di semua kalangan masyarakat, terutama masyarakat menengah ke bawah, dan juga ini yang terpenting, negara harus dapat mengelola pertumbuhan populasi penduduk. Karena jika tidak dikelola dengan baik, kondisi ke depannya malah menjadi buruk.

Salah satu program andalan dari pasangan Calon Presiden dan Wakil Presiden Indonesia, Prabowo Subianto - Gibran Rakabuming Raka adalah dengan mengadakan program makan siang dan minum susu gratis untuk anak-anak usia sekolah. Program ini diyakini untuk menjamin kesehatan masyarakat dan pencegahan stunting dalam menghadapi bonus demografi dan menyiapkan generasi emas Indonesia. 

Program Makan Siang dan Susu Gratis Prabowo - Gibran

Nah, yang saya tahu, ada 3 keunggulan dari program makan siang dan susu gratis dari Prabowo - Gibran dalam menarik simpatisan masyarakat di pemilu nanti. Dan tentu, program ini menjadi harapan yang layak kita tunggu realisasinya, jika nanti mereka berdua berhasil di pemilu tahun depan.

3 Keunggulan Program Makan Siang dan Susu Gratis:

  1. Memperbaiki Gizi Anak Sekolah
  2. Menggerakkan Ekonomi
  3. Membuka Lapangan Kerja dan Membantu UMKM.

Akan saya bahas sedikit saja, manfaat dari 3 keunggulan program makan siang dan susu gratis dari Prabowo Gibran ini.
Pertama, memperbaiki gizi anak sekolah. Seperti yang sudah saya bahas di atas, pencegahan dini stunting penting untuk segera dilakukan. Karena masa anak-anak adalah periode emas, dan terbaik bagi pertumbuhan dan perkembangan mereka. Kebutuhan dan pemenuhan nutrisi yang penting salah satunya dari susu adalah salah satu cara mencegah stunting dan memperbaiki gizi anak-anak, dan menjamin kesehatan masyarakat.

program makan siang dan susu gratis
Bekal Makan Siang. scr:alodokter

Yang kita tahu, Indonesia masih rentan terhadap gizi buruk, terutama pada keluarga miskin, oleh sebab kurangnya akses dalam memenuhi kebutuhan gizi. Program makan siang gratis ini diharapkan dapat membantu mereka dalam mendapatkan makanan yang bernutrisi (dari susu). Dan menurut Badan Pangan PBB UN World Food Programme, program makan siang gratis ini adalah investasi terbaik yang bisa dilakukan oleh pemerintah.

Kedua, menggerakan roda ekonomi, dikutip dari berbagai artikel berita, program makan siang dan susu gratis Prabowo Gibran ini dapat menggerakkan dampak ekonomi. Karena dilihat dari efek jangka panjang, program ini akan berdampak positif bagi kesejahteraan masyarakat, seperti petani, peternak, nelayan dan UMKM.

program makan siang dan susu gratis
Sumber CNBC

Karena dari program ini, semua bahan pangan yang diproduksi ini akan didapat dari para petani, nelayan, peternak dan UMKM yang bekerjasama. Menu-menu yang dibuatpun akan disesuaikan dengan produk pangan unggulan dari daerah setempat.

Dan yang ketika adalah membuka lapangan kerja dan membantu UMKM. Menurut perhitungan dari tim Prabowo-Gibran, program makan siang dan susu gratis ini akan membuka lapangan kerja. Jika dilihat dari pengadaan dapur untuk menyiapkan menu makan siang di setiap sekitar lokasi sekolah. Setidaknya di setiap titik makan siang dan setiap titik dapur akan memperkerjakan karyawan.
Dan masing-masing bahan makanan untuk membuat menu makan siang akan didapat atau dibeli dari UMKM setempat.
Sebagai pendukung Prabowo, saya mendukung penuh program makan siang gratis dan susu gratis ini.

No comments:

Post a Comment

Terima Kasih - @melfeyadin